Senin, 10 Oktober 2016

Resep Panada Empuk Enak

Resep Panada - Panada yang merupakan salah satu kue yang hampir mirip dengan pastel. Berbeda dengan pastel,bahan-bahan yang didalam panada bervariasi sekali. Panada yang berasal dari kota Manado ini sangat cocok kita coba makan untuk berkumpul dengan keluarga. Bagi beberapa orang yang menyukai kue pasti ingin bisa membuatnya. Maka dari itu,kami akan memberikan informasinya untuk anda mengenai Resep Panada Empuk Enak.


Resep Panada

Kita harus menyiapkan beberapa bahan terlebih dahulu sebelum membuatnya. Nah,langsung saja simak artikel ini.

Bahan Membuat Panada
  • 1000 gram tepung terigu 
  • 2 bungkus ragi instan
  • 3 butir telur
  • 250 gram gula pasir
  • 1000 ml santan dari 1buah kelapa
  • 200 gram margarin
  • 2 sdt garam
  • Minyak Goreng Secukupnya
Bahan Isi

100 gram soun kering, (diseduh)
800 gram wortel, (dipotong korek api)
400 gram buncis, diiris halus
800 ml santan dari 1 butir kelapa 
2 sendok makan garam 
8 sendok teh gula pasir 
4 sendok teh air asam (dari 2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air) 
5 tangkai daun kemangi 
7 sendok makan minyak untuk menumis 

Bumbu Halus
200 gram cabai merah 
7 buah cabai rawit 
80 gram bawang merah 
40 gram bawang putih 
4 buah tomat, dipotong-potong

Cara Membuat Panada
  1. Pertama,Panaskan minyak,Lalu Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan wortel dan buncis. Aduk hingga layu. 
  2. Masukkan santan, soun, garam, gula pasir, dan air asam. Masak sambil diaduk sampai matang dan meresap. Menjelang diangkat, tambahkan daun kemangi. Aduk rata. Sisihkan.
  3. Bahan Kulit: campur tepung terigu, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata. Tambahkan telur dan santan sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit.
  4. Lalu bentuk bulat pipih,beri isi pilin isi pastel. Diamkan selama 15 menit.
  5. Goreng panada hingga matang di minyak panas.
  6. Panada pun siap dimakan.
Nah,bagaimana sangat mudah bukan membuat panada? Ya,silahkan anda coba buat dirumah dengan keluarga dan cocok untuk cemilan anda. Itulah informasi yang bisa disampaikan. Semoga bermanfaat,Terima kasih telah berkunjung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Responsive Atas

.

Iklan Responsive Bawah